Portalkota – Peresmian Stasiun Kereta Api Jatake di Kabupaten Tangerang menandai keberhasilan kolaborasi strategis antara sektor swasta dan pemerintah dalam mengembangkan kawasan berbasis transportasi massal.
Stasiun yang diresmikan pada 28 Januari 2026 ini merupakan hasil kerja sama PT Kereta Api Indonesia (KAI) dengan PT Bumi Serpong Damai Tbk (Sinar Mas Land), tanpa menggunakan dana APBN.
Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menyampaikan apresiasi atas inisiatif kedua pihak.
“Peresmian Stasiun Jatake hari ini mencerminkan arah kebijakan pembangunan transportasi nasional yang semakin kolaboratif, adaptif, dan berorientasi pada keberlanjutan,” ujarnya.
Stasiun dengan luas lebih dari 3.000 m² ini dirancang untuk melayani hingga 20.000 penumpang per hari, menjawab kebutuhan mobilitas yang tumbuh pesat di kawasan Serpong dan BSD City.
Direktur Utama KAI, Bobby Rasyidin, menjelaskan bahwa pembangunan stasiun ini mengadopsi pendekatan Transit Oriented Development (TOD) dan skema creative financing.
Inisiatif ini sejalan dengan kebijakan pemerintah untuk mengintegrasikan ekosistem transportasi dengan pertumbuhan wilayah.
“Jumlah pengguna Commuter Line Tanah Abang–Rangkasbitung yang mencapai 77,55 juta orang pada 2025 menunjukkan peran strategis kereta api perkotaan dalam menopang ekosistem pergerakan ekonomi,” kata Bobby.
**Baca Lainnya:
Resmikan Stasiun Jatake, Andra Soni Soroti Peran Kereta Api sebagai Katalis Pertumbuhan Ekonomi
Christopher Siswanto Adisaputro, CEO Strategic Land Bank Sinar Mas Land, menegaskan bahwa konektivitas adalah fondasi utama kota berkelanjutan.
Kehadiran Stasiun Jatake dianggap sebagai bagian strategis dari ekosistem transportasi terpadu yang mendukung BSD City sebagai kawasan hunian, bisnis, dan inovasi.
“Bagi Sinar Mas Land, kerja sama ini mencerminkan semangat yang sama yakni menghadirkan infrastruktur yang tidak hanya fungsional, tetapi juga memberi dampak nyata bagi masyarakat luas,” jelasnya.
Keberadaan stasiun ini juga meningkatkan nilai dan fungsi kawasan hunian di sekitarnya, seperti Hiera—kawasan mixed-use yang dikembangkan Sinar Mas Land bersama Mitbana (joint venture Mitsubishi Corporation dan Surbana Jurong).
Kawasan yang mengusung konsep TOD ini menawarkan hunian dengan akses mudah ke transportasi massal.
Kolaborasi ini menegaskan peran Sinar Mas Land tidak hanya sebagai pengembang properti, tetapi juga sebagai penggerak pembangunan kawasan terintegrasi. Stasiun Jatake diharapkan menjadi katalis bagi pengembangan wilayah Kabupaten Tangerang yang lebih inklusif dan berdaya saing.(ris)








