Ketua MUI Kabupaten Serang Ajak Masyarakat Perketat Prokes

Portalkota-Mendukung penerapan PPKM Darurat, Ketua MUI Kabupaten Serang H Rahmat Fathoni ajak masyarakat untuk meningkatkan penerapan protocol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari.

“Mari kita bersama-sama tingkatkan penerapan protocol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari dan lebih ketat,” kata Rahmat Fathoni, Minggu 4 Juli 2021.

Dan dalam kesempatan itu juga, H Rahmat Fathoni menegaskan bahwa dirinya sangat mendukung penerapan PPKM Darurat untuk Pulau Jawa dan Bali.

“Saya mendukung PPKM darurat pulau Jawa dan Bali yang telah dikeluarkan oleh pemerintah Republik Indonesia. Dan ini harus dipatuhi oleh seluruh lapisan masyarakat demi untuk keselamatan kita bersama,” tegasnya.

**Berita lainnya: Penerapan PPKM Darurat di Kota Serang, TNI-Polri Patroli Skala Besar

Ia berharap kepada seluruh masyarakat juga ikut serta mendukung penerapan PPKM Darurat tersebut, sehingga penyebaran virus covid-19 tersebut dapat diatasi.

“Semoga Allah SWT mengangkat virus covid-19 ini, khususnya dari negara Republik Indonesia dan negara-negara lain di dunia pada umumnya,” tutupnya.(Zai)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *