Sambut 2026, Atria Hotel Gading Serpong Hadirkan Konsep Galactic Countdown

Portalkota — Atria Hotel & Residences Gading Serpong menghadirkan perayaan tahun baru 2026 bertema “Galactic Countdown 2026 – A Journey to the Stars” di Grand Ballroom pada 31 Desember 2025.

Konsep galaksi yang megah akan diwujudkan melalui dekorasi, hiburan, dan pengalaman bersantap yang spesial.

**Baca Lainnya: Transformasi Digital Jadi Fondasi Paramount Enterprise di Usia ke-19

Acara ini menampilkan penampilan utama dari Yan Josua (alumni X Factor Indonesia 2022) serta beragam atraksi pendukung seperti:

1) LED Dance Show
2) Magic Show dan Bubble Show Performance
3) Fun Kids Activities (face painting glow in the dark, slime making)
4) Glambot Photo Booth
5) Grand Prize paket liburan 3 hari 2 malam ke Bali

Atria Hotel & Residences menawarkan paket menginap eksklusif:

· Atria Hotel Gading Serpong: Rp2.400.000 net per kamar per malam
· Atria Residences Gading Serpong: Rp2.200.000 net per kamar per malam

Setiap paket sudah termasuk satu malam menginap, Gala Dinner, dan sarapan untuk dua orang.

Tamu dapat memanfaatkan Early Bird Discount 15 persen untuk pemesanan sebelum 15 November 2025, dan diskon 10 persen hingga 30 November 2025.(uci)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *