Porkot Tangsel ke-4 di Serpong Utara Resmi Digelar

Portalkota-Pekan Olahraga Kota Tangerang Selatan (Porkot Tangsel)  ke IV (ke-4) di Kecamatan Serpong Utara resmi digelar.

Peresmian tersebut dilakukan dengan opening ceremony yang dilakukan di Batalyon Artileri Pertahanan Udara 1/Purwa Bajra Cakti (Yon Arhanud 1/Rajawali), Minggu 13 Oktober 2024.

Opening Ceremony tersebut dihadiri oleh Penjabat (Pjs) Walikota Tangsel Tabrani, Sekda Kota Tangsel Bambang Noertjahjo, Ketua Umum KONI Tangsel Letkol Purn TNI Hamka Handaru, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga, Mursinah, seluruh Camat se-KotaTangsel, jajaran Polres Tangsel, Kodim  0506/Tangerang, Kejari Tangsel dan Komandan Batalion Arhanud 1 Kostrad Letkol Arh Roma Laksana Yudha.

Dalam sambutannya, Camat Serpong Utara, Dahlan menyampaikan terima kasih kepada KONI Tangsel yang telah mempercayakan Serpong Utara sebagai tuan rumah Porkot Tangsel ke-4.

Dahlan berpesan kepada para atlet untuk tetap menjaga sportivitas, jaga silaturahmi.

“Jaga sportivitas. Jaga silaturahmi kita. Olahraga membentuk hubungan emosional. Dengan olahraga kita bisa berdikari dan  mandiri. Selamat datang dan bertanding di Serpong Utara,” ujarnya.

Kemudian, Ketua KONI Tangsel Letkol Purn TNI Hamka Handaru menerangkan, bahwa Porkot ke-4 adalah ajang multievent menjelang Tangerang Selatan menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten tahun 2026.

“Kita akan menjadi tuan rumah kegiatan cukup besar tingkat provinsi. Maka tidak boleh melakukan kesalahan dan tidak siap. Kegiatan Porkot tahun lalu dan tahun harus semakin matang dan baik,” tegasnya.

**Baca juga:

Kirab Atlet Peraih Medali PON Aceh-Sumut di Pekan Olahraga Kota Tangerang Selatan

Untuk pagelaran Porkot di tahun 2025, atau menjelang satu tahun Porprov, semua cabang olahraga akan dipertandingkan.

Menurutnya, atlet-atlet Tangsel adalah anak-anak yang hebat.

Dalam sejarahnya, dijelaskan Hamka, Kota bertajuk ‘Cerdas, Modern, dan Religius’ tersebut tidak pernah meminjam atlet dari luar Kota Tangsel alias atlet dibina sejak dini.

“Ini murni asli atket Tangsel yang kita bina. Tidak pernah mengambil atlet dari luar Tangsel. Bahkan prestasi yang baru saja menorehkan medali tingkat nasional di Aceh Sumut, sebanyak 24 medali, 5 emas, 12 Perak dan 7 perunggu,” ungkapnya.

Rangkaian dimulai dari  janji wasit, janji atlet, tari anggrek, pengibaran bendera KONI Tangsel dan ditutup dengan penekanan sirene dan kembang api.(ris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *