Meriahkan Milad IMM ke-59, Mahasiswa UMT Gelar Porseni Ikatan 2023

Portalkota – Dalam rangka memeriahkan milad Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) ke-59, mahasiswa Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMT) yang tergabung dalam organisasi IMM menggelar Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) 2023.

Acara tersebut digelar oleh gabungan IMM Fakultas Agama Islam (FAI) dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) dari UMT.

Ketua Umum Pimpinan Komisariat IMM FKIP Rizka Akmalia menerangkan, Porseni ikatan 2023 ini merupakan rangkaian milad IMM yang ke 59.

“Lombanya ada beberapa macam, yaitu Musabaqoh Tilawatil Qur’an lalu ada lomba baca puisi, ada dai, ada tari kreasi, dan terakhir ada futsal yang pialanya dibagikan hari ini,” ujarnya, ditulis Senin (13/3/2023).

Rizka memaparkan, Porseni ini diadakan khusus untuk SMA sederajat se-Tangerang Raya, baik itu Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, maupun Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

“Peserta yang daftar itu ada kisaran 28 sekolah ya se-Tangerang Raya,” ungkapnya.

Rizka mengaku, Porseni Ikatan 2023 ini merupakan yang perdana, dan diharapkan dapat dilanjut oleh kepemimpinan pada periode berikutnya.

“Iya Insya Allah ketika memang kebetulan kan nanti kami akan berganti periode kalau memang ini berjalan lancar dan periode berikutnya menyusun acara untuk ini Insya Allah tahun berikutnya ada lagi,” terangnya.

Rizka berharap, jika kedepannya Porseni akan dilaksanakan kembali dapat jauh lebih banyak peserta dati sekolah-sekolah yang mendaftar.

“Kedua pastinya semoga acaranya berjalan jauh lebih lancar, lebih banyak media partnernya lebih banyak yang mensupport nya baik itu pemerintahan, internal kampus ataupun eksternal dari usaha usaha lain,” paparnya.

**Berita lainnya: Sekda dan MUI Tegaskan Tidak Pernah Usir Santri

Sementara itu, Ketua Umum Komisariat IMM FAI, Muhammad Dio Fahrezi memaparkan, tujuan diadakannya Porseni 2023 adalah dalam rangka menyemarakkan milad IMM ke-59 pada 14 Maret 2023 nanti.

“Kemudian, untuk me-branding kampus UMT kepada para peserta didik SMA Sederajat. Lalu untuk mengeksplore seni para pelajar agar menjadi pelajar yang berprestasi,” tutupnya.(HUD)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *