Atasi Kendala di TPAS Cilowong, Benyamin Pastikan Layanan Sampah Tetap Berjalan

Portalkota – Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengambil langkah darurat untuk mengatasi dampak penangguhan sementara pembuangan sampah ke TPAS Cilowong di Kota Serang.

Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie memastikan layanan kebersihan tetap berjalan dengan mengalihkan sebanyak 200 ton sampah per hari ke lokasi pembuangan sementara di Cileungsi.

Kebijakan tersebut mulai berlaku pada Rabu 7 Januari 2026 dan direncanakan berlangsung selama 14 hari ke depan. Langkah ini diambil untuk mencegah penumpukan sampah di permukiman dan ruang publik.

**Baca Lainnya: Kisah Bank Sampah Yes Nerada di Tangsel: Ubah Sampah Menjadi Tabungan Emas

“Saya sampaikan dengan tegas, Pemerintah Kota Tangerang Selatan tidak berhenti bekerja dan tidak menyerah. Penghentian pengiriman ke Cilowong ini bersifat sementara,” tegas Benyamin dalam keterangan tertulisnya, ditulis Rabu (7/1/2026).

Benyamin menginstruksikan seluruh jajaran terkait untuk bergerak cepat, mengatur ritase armada, dan memperkuat pengelolaan sampah di tingkat hulu.

Ia meminta masyarakat tetap tenang, sambil menegaskan bahwa penanganan sampah adalah tanggung jawab penuh pemerintah.

Lebih dari sekadar solusi darurat, Benyamin menyoroti momentum ini untuk melakukan evaluasi mendasar terhadap sistem pengelolaan sampah di Tangsel.

“Kondisi ini menjadi momentum bagi kami untuk mempercepat pembenahan sistem pengelolaan sampah secara menyeluruh dan berkelanjutan, agar ke depan Tangsel memiliki kemandirian dalam pengelolaan limbah,” tutupnya.(ris)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *