Pilar Tegaskan Sekolah di Tangsel Tidak Boleh Ada Uang Bulanan

Portalkota – Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Pilar Saga Ichsan menegaskan bahwa sekolah di wilayahnya khususnya Sekolah Dasar (SD) Negeri tidak boleh adanya uang bulanan.

Hal itu dikatakan Pilar saat memberikan bantuan biaya pendidikan kepada 1.039 siswa SD di SD Negeri Ciputat 04, ditulis Selasa 14 Februari 2023.

Dijelaskan Pilar, apabila ada sekolah di Tangsel yang masih meminta uang bulanan, agar segera dilapor kepada dirinya.

“Jadi nanti begitu anak-anak kita sekolah, ini kan yang penting gratis. Jadi kalau ada sekolah masih ada uang bulanan, kasih tahu ke saya. Enggak boleh ada uang bulanan,” tegasnya.

Pilar menjelaskan, saat ini terdapat ribuan siswa SD saat ini telah mendapatkan bantuan biaya pendidikan yang dibagikan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Tangsel.

**Berita lainnya: Dikbud Tangsel Berikan Bantuan Biaya Pendidikan kepada 1.039 Siswa SD

Pilar mengatakan, program bantuan biaya pendidikan adalah bentuk upaya dari Pemkot Tangsel untuk menjamin pendidikan seluruh anak-anak di wilayahnya sejak berusia dini.

“Program pendidikan di Kota Tangsel semoga tidak ada kekurangan satu hal apapun. Jadi supaya anak-anak ini semakin semangat lagi, dan lancar lagi dalam mengemban pendidikan, karena pendidikan ini adalah hal yang paling utama di Tangsel. Kami pasti berupaya semaksimal mungkin,” tutupnya.(ski)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *